Pisang Goreng Mulu Bebe Cocol Sambel Cabe

Pisang goreng mulu bebe kopi dan saos

Pisang Goreng Mulu Bebe, Saos & Teh Manis

Pisang Goreng Mulu Bebe cocol sambel cabe merupakan kebiasaan makan pisang goreng yang telah mentradisi di daratan Halmahera Maluku Utara. Pertama kali nyobain makan pisang goreng pake sambel sewaktu kerja di Tobelo Halmahera Utara, awalnya terasa aneh juga. Agak bedah gitu. Biasanya sambel itu kawannya nasi, apa lagi sedang laper-lapernya, tambah maknyus.

Entah sejak kapan di Maluku Utara, pisang goreng cocol sambel, atau kalo cabe lagi mahal harganya pake saos aja.

Ikan Bakar & Pisang Goreng cocol sambal

Pisang Goreng & Kasbi Goreng   cocol Sambal

Paling enak Pisang Goreng Mulu Bebe yang dicocol sambal, pisang ini berbentuk agak bedah dibanding dengan umum nya pisang, berbentuk agak pipih dan memanjang, sehingga pas di goreng lebih renyah. Lebih eunak digoreng sewaktu pisangnya belum mateng atau setengah tua, kulitnya masih hijau tua.

pisang mulu bebe

Pisang Mulu Bebek

Pisang mulu bebe (mulut bebek) tidak ditemukan di sembarang tempat, pisang ini hanya tumbuh di daerah Maluku Utara khususnya P. Halmahera.

Saya pernah bawak dua bonggol bibit Pisang Mulu Bebe ini pemberian dari teman orang Tobelo Halmera Utara asli, saya coba tanam di belakang rumah, tidak bisa tumbuh normal, lama kelamaan busuk dan mati.

Menurut BPTP Maluku Utara “Pisang mulu bebe merupakan salah satu jenis pisang olahan dan dapat pula dijadikan sebagai buah meja yang banyak dikenal di Maluku Utara. Berdasarkan informasi sampai saat ini, belum ada data yang menunjukkan bahwa pisang mulu bebe terdapat di daerah lain di Indonesia. Hal tersebut mengindikasikan bahwa pisang mulu bebe termasuk pisang yang khas yang terdapat di Maluku Utara”.

Selain pisang goreng, Ubi kayu rebus (kaspi) juga sering dicocol sambal.

Tobelo_region

Peta Kab Halmahera Utara

Hayoo coba makan Pisang Goreng Mulu Bebe cocol sambel.

14 pemikiran pada “Pisang Goreng Mulu Bebe Cocol Sambel Cabe

  1. halloooo mas, itu pisangnya mantab sangat.

    Saya suka pisang, kadang dibuat “marsha”, pisang n flatbread remas2, tambahkan butter n madu. Rasa dominan gurih maniiisss.

    Lhah ini baru tahu makan pisang dicocol sambal … menarik untuk dicoba. Penasaran dg pisang mulut bebek itu. Terimakasih share kuliner sll menggairahkan 🙂

    • Haloo juga mbak… Kalau di kawasan timur Indonesia khususnya di Maluku Utara (Ternate, Halmahera dan sekitarnya) ada Pisang Khusus yang paling enak di goreng selagi setengah tua (belom mateng) atau kulit buahnya masih hijau, kalau digoreng renyah dan makannya dicocol pake sambal atau saos cabe.. coba aja eunak tenan.

  2. dulu saya sering sih pak makan pisang gini pake pake sambel, tapi yang resep asal sulawesi, mirip mirip dikitlah, pisang di goreng setengah mateng, di grepek, di goreng laki, ntar dimkan pake sambel ,,,,nyam lah,,,hee

  3. mas aku jadi kepikiran bikin PIZZA PISANG? adonan pizza dg toping irisan pisang mulut bebek (?) bagaimana kira2 mas? kemarin nyoba bikin PIZZA KAMBING … ternyato lezato jugo loh, udah kusiapin, diambil ya mas ..:)

  4. Assalaamu’alaikum wr.wb, mas Agoesman….

    Makan pisang goreng dengan cocol sambal cabe memang tidak pernah saya rasa juga di sini. Ia hidangan tradisional khas di Maluku Utara ya. Jika tidak pernah merasainya mungkin kurang mantap dilidah. Buah pisang Mulu bebe itu juga aneh bentuknya. tidak seperti pisang emas atau pisang tanduk.

    Salam Maal Hijrah 1437 dari Sarikei, Sarawak.

    • Waalaikum salam…sekali sekali kaka Siti Fatimah makan pisang goreng dicocol sambal atau saos cabe pasti akan ketemu sensasi yg bedah.
      Kalau Pisang Mulu Bebe memang khas tumbuh di Maluku Utara…pisangnya bentuknya seperti mulut bebek..hee..
      Salam Maaf Hijrah 1437 H juga daari Bogor Jawa Barat.

Tinggalkan Balasan ke Agusman Rizal Batalkan balasan